Sejak dimulainya masa pandemi kegiatan belajar beralih melalui daring (online), ini sering kita dengar dengan istilah PJJ (Pendidikan Jarak Jauh).
SMK Bina Rahayu menjadi sekolah yang melaksanakn kegiatan PJJ tersebut, kegiatan ini dirancang sedemikian rupa untuk memberikan sebuah pengalaman belajar yang asyik dan menyenangkan kepada siswa tanpa mengurangi esensi dasar makna dari sebuah kegiatan belajar.
Namun menurut kami ada kelemahan dalam PJJ ini yaitu kurang nya pembentukan pendidikan karakter kepada anak, karena kita ketahui siswa dan guru tidak bertatap muka secara langsung sehingga untuk melakukan sebuah penanaman karakter agak-agak sulit untuk dilakukan.
Nah, atas dasar ini, SMK Bina Rahayu mengadakan sebuah kegiatan Zikir dan Duha Secara Daring, yang mana sebelum masa pandemi kegiatan ini sudah konsisten sekolah lakukan setiap Jumat pagi.
Selama masa pandemi Zikir dan Duha Jumat kami alihkan secara daring, tujuannya ya itu tadi mencoba meberikan sebuah pengalaman baru juga untuk menananm pendidikan karakter terutama membangun sikap spiritualitas siswa selama masa pandemi. (HKM)